Blogger news

Home » , » PERTANIAN BAWANG MERAH DIKECAMATAN GONDANG

PERTANIAN BAWANG MERAH DIKECAMATAN GONDANG

Written By kimbumiasri.blogsport.com on Rabu, 11 Maret 2015 | 05.45

    Desa Sambongrejo adalah salah satu Desa di Kecamatan Gondang Kabupaten Bojonegoro Provinsi Jawa Timur, mempunyai potensi hasil pertanian yang bagus . Selain tanaman padi dan jagung ada juga bawang merah yang menjadi andalan petani setempat. Terbukti bawang merah yang dihasilkan petani Sambongrejo dalam setahunnya mencapai 350 ton. Petani yang menanam bawang merah hampir merata di lima dusun yang ada di Desa Sambongrejo, ini menunjukkan bahwa tanah di Desa Sambongrejo sangat cocok ditanami bawang merah, hanya saja potensi air yang melalui saluran irigasi sumber air Rondomori belum bisa dinikmati oleh semua dusun yang ada di Desa Sambongrejo.sehingga masih ada petani yang hanya mengandalkan air hujan untuk tanaman .
       Di tahun 2015 ini pemerintah Desa Sambongrejo sudah merencanakan akan membangun gudang penyangga bawang merah yang bertujuan supaya petani bisa mendapatkan harga jual yang maksimal, karena selama ini setiap panen harga jual tidak bisa mahal yang berimbas petani tidak bisa sejahtera dikarenakan biaya tanam lebih besar dari hasil panen. selain itu Pemerintah Sambongrejo bertujuan agar petani bisa membuat pembibitan sendiri.

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar



 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. . - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger